Written by Administrator
|

Disusun olehIrene Buloron (X-Rite Pantone Asia Pacific, Senior Application Manager, G7 Color Expert)
Warna ada dimana-mana dan warna adalah bagian dari pengalaman sehari-hari. Terkadang orang peka akan hal tersebut, tapi tidak jarang pula mengacuhkannya. Jika harus mengambil keputusan pada hal-hal sederhana seperti makanan yang kita makan, secara tidak sadar melakukan pemeriksaan akan kualitas dari tampilan warnanya sebelum melihat faktor lain yang menunjang secara keseluruhan.
Bagaimana Memahami Warna
Dalam pembicaraan saya mengenai warna dalam beberapa tahun, Saya sering memulai dengan “Apa itu Warna ?” kepada para pendengar yang berbeda dan saya memperhatikan orang-orang secara tidak sadar memandang sekelilingnya sebelum mereka memberikan jawaban menarik yang berbeda-beda. Hal ini dapat dipahami karena kita dikelilingi oleh warna. Apakah anda tahu Warna abu-abu adalah warna achromatic, yang artinya warna “tanpa warna”.
|
Written by Administrator
|
Saturday, 02 July 2016 09:13 |
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1437 H

Segenap Pimpinan, Redaksi, dan Karyawan majalah Print Media Indonesia mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1437 H Mohon Maaf Lahir dan Batin. |
Written by Administrator
|
Tuesday, 26 April 2016 20:59 |
Relokasi Usaha Cetak di Jakarta
PERLU PERHATIAN

Sekilas tentang Perda DKI No 1 Tahun 2014
Peraturan Daerah (Perda) DKI Jakarta No 1 Tahun 2014, berisi tentang Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) dan Peraturan Zonasi (PZ) DKI Jakarta, yang telah disahkan oleh DPRD DKI Jakarta pada 18 Desember 2013, dengan sendirinya menjadi dokumen acuan dalam rencana pelaksanaan pemanfaatan ruang dan pengendalian pemanfaatan ruang di wilayah DKI Jakarta sampai tahun 2030 yang akan datang.
Perda No 1 Tahun 2014 tentang RDTR dan PZ tersebut dibukukan dalam 1 buku setebal 716 halaman ditambah 2 buku lampiran berjumlah 1151 halaman. Perda tersebut terdiri dari 23 Bab yang mengatur antara lain : Pola pengembangan kawasan dan sifat lingkungan, Rencana detail tata ruang kecamatan, Peraturan zonasi, Perizinan dan rekomendasi, Insentif dan disinsentif, Pengendalian pemanfaatan ruang, Hak, kewajiban dan peran masyarakat, Pembinaan dan pengawasan.
Pelaksanaan Perda tersebut, khususnya yang mengatur tentang tata ruang dan zonasi, sangat penting dalam menentukan kelangsungan dan keberadaan banyak perusahaan percetakan di Jakarta saat ini, yang masih tersebar dan menempati berbagai zona, seperti : zona serapan, zona hijau, zona pemukiman, zona pasar atau perdagangan. Hal lain yang juga berkaitan dengan perusahaan percetakan dalam Perda DKI No 1 tahun 2014 tersebut, adalah adanya pengaturan tentang pelarangan pebisnis percetakan beroperasi di luar zona industri yang telah ditetapkan.
...................................................................................................................................................................
|
Written by Administrator
|
Monday, 04 April 2016 14:30 |

SELUK BELUK WARNA CETAK
Bagian ke 2 dari 6 bagian tulisan secara bersambung
Disusun olehIrene Buloron (X-Rite Pantone Asia Pacific, Senior Application Manager, G7 Color Expert)
....................................................................................................................................................................................
Colorimeter vs Spectrophotometer
Pada edisi yang lalu, kita berbicara tentang tiga elemen persepsi warna seperti obyek, cahaya dan pengamatan. Warna dari suatu obyek memiliki sidik jari (fingerprint) dalam arti kurva spectral yang mewakili jenis dye dan pigmen yang digunakan pada proses produksi. Kurva spectral dapat diketahui dengan menggunakan spectrophotometer untuk mengukur benda tersebut.Tergantung dari jenis bendanya kami memiliki paling tidak tiga jenis utama untuk spectrophotometer yang dapat dijadikan pilihan.
Dalam mengukur warna ada juga alat yang dapat mengukur warna yang disebut colorimeter. Spectrophotometer dan colorimeter terlihat sama karena keduanya dapat mengukur warna dari suatu obyek dengan bantuan cahaya dan foto detector tetapi cara perhitungan dan konversi cahaya pantul dari obyek dan data warna final tidaklah sama.
Spectrophotometer menggunakan prisma yang membagi energi cahaya, dengan menghitung rasio antara cahaya yang terserap dan yang terpantulkan (terkirim kembali) dari obyek dan ditampilkan dengan kurva spectral ketika colorimeter meniru kemampuan mata dalam menyamakan warna dengan menghitung rasio dari cahaya yang terpantul dengan filter Merah, Hijau dan Biru (RGB). Colorimeter dibuat untuk meniru 3 rangsangan pada mata.Ini merujuk pada tiga rangsangan pencocokan warna.
....................................................................................................................................................................................
|
Written by Administrator
|
Monday, 28 March 2016 08:39 |

KIAT MEMILIH MESIN CETAK OFFSET
PENDAHULUAN
Perkembangan dunia grafika demikian pesat seiring dengan perkembangan teknologi computer, dimana belakangan ini banyak mesin-mesin cetak yang sudah memanfaatkan teknologi computer ini didalam proses pengendalian produksinya. Namun demikian di pasar mesin-mesin cetak masih terdapat pula mesin-mesin dengan teknologi yang belum computerized, tetapi masih pada taraf pengendalian yang otomatis bahkan masih banyak yang konvensional. Kondisi demikian menambah bahan pertimbangan bagi para pemerhati bisnis grafika untuk menentukan dan memilih mesin cetak mana yang akan dipilih.
Pembahasan tentang pemilihan mesin cetak itu diangkat dari kondisi dan situasi seseorang atau kelompok atau perusahaan atau mungkin calon investor yang akan menginvestasikan/menanam modalnya didalam dunia grafika / cetak mencetak (utamanya kepada investor pemula dan belum memahami tentang bisnis grafika atau peralatan/ mesin-mesin grafika).
Sangat perlu memang untuk diperhatikan dan dipertimbangkan ketepatan pemilihan sarana (peralatan mesin-mesin) dan pra-sarana (alat dan bahan pendukung) yang tepat, agar modal yang diinvestasikan dapat berkembang dengan baik, memperoleh keuntungan pribadi dan dapat membantu usaha pemerintah untuk meningkatkan pendapatan nasional dan mengurangi pengangguran.
|
Written by Administrator
|
Monday, 28 March 2016 08:33 |
KIAT MEMILIH MESIN CETAK OFFSET

PENDAHULUAN
Perkembangan dunia grafika demikian pesat seiring dengan perkembangan teknologi computer, dimana belakangan ini banyak mesin-mesin cetak yang sudah memanfaatkan teknologi computer ini didalam proses pengendalian produksinya. Namun demikian di pasar mesin-mesin cetak masih terdapat pula mesin-mesin dengan teknologi yang belum computerized, tetapi masih pada taraf pengendalian yang otomatis bahkan masih banyak yang konvensional. Kondisi demikian menambah bahan pertimbangan bagi para pemerhati bisnis grafika untuk menentukan dan memilih mesin cetak mana yang akan dipilih.
Pembahasan tentang pemilihan mesin cetak itu diangkat dari kondisi dan situasi seseorang atau kelompok atau perusahaan atau mungkin calon investor yang akan menginvestasikan/menanam modalnya didalam dunia grafika / cetak mencetak (utamanya kepada investor pemula dan belum memahami tentang bisnis grafika atau peralatan/ mesin-mesin grafika).
|
|
|
|
<< Start < Prev 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Next > End >>
|
Page 8 of 13 |